BIMTEK Kurikulum OBE APTIKOM

BIMTEK

Kamis-Jum’at (16-17 Maret 2023), bertempat di Institut Teknologi Harapan Bangsa (ITHB) Bandung, Bimbingan Teknis (BIMTEK) Penyusunan Kurikulum berbasis OBE/KKNI/SKKNI prodi Informatika dan Sistem Informasi diselenggarakan oleh APTIKOM. Program Studi Teknik Informatika, melalui Ketua Program Studi (bpk M. T. Abdul Aziz Zein, M.Kom) mengikuti BIMTEK Kurikulum OBE untuk persiapan penerapan Kurikulum OBE APTIKOM. Pada pelatihan tersebut, setiap kaprodi Informatika dari berbagai daerah di kelompokkan menjadi beberapa kelompok untuk pendampingan perancangan Kurikulum OBE. Prodi Informatika UNUGHA mendapatkan kesempatan pada kelompok 2 dengan fasilitator bpk Galih Wasis Wicaksono, S.Kom., M.Cs. Fasilitator juga memberikan sebuah sistem informasi untuk membantu perancangan kurikulum OBE berbasis web dengan nama https://bauran.id/.

Perancangan kurikulum OBE APTIKOM dimulai berdasarkan pengisian tabel dan template yang telah dibagikan pada BIMTEK. Panduan Kurikulum OBE APTIKOM tahun 2022 dijadikan acuan dasar untuk perancangan kurikulum. Beberapa catatan penting dalam kurikulum OBE APTIKOM diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Kurikulum OBE berpusat pada CPL dan CPMK yang dijadikan sebagai dasar pengukuran kompetensi yang diperoleh mahasiswa
  2. Terdapat profil lulusan wajib dan CPL wajib pada setiap program studi untuk mendukung pemurnian disiplin ilmu (informatika)
  3. Kurikulum OBE APTIKOM disusun berdasarkan dokumen dan instrumen KKNI SNDIKTI, CC2013, CC2020, ACM dan IABEE untuk memudahkan dalam penerapan akreditasi internasional di masa mendatang

Bimbingan teknis ini juga dimaksudkan untuk sinkronisasi kurikulum dengan instrumen Akreditasi dari Lembaga Akreditas Mandiri bidang program studi Informatika dan Komputer (LAM INFOKOM).

DOKUMENTASI

Welcome Speach : Dr. Eng Ayu P., S.T., M.T
Keynote Speaker : Prihandoko, S.Kom., MIT, Ph.D
Keynote Speaker : Husni Teja Sukmana, Ph.D
BIMTEK sekaligus Raker 7 APTIKOM
Sesi Presentasi hasil dengan Evaluasi dari bpk Prihandoko, Ph.D
Sesi Kelompok : Penyusunan Kurikulum OBE secara manual dan via sistem BAURAN.ID
Kaprodi Teknik Informatika dalam sesi dokumentasi kelompok 2

DOKUMEN LAMPIRAN

Buku Panduan Penyusunan Kurikulum OBE APTIKOM

Terhubung dengan kami

Alamat : Jl. Kemerdekaan Barat No.17, Cilacap, Jawa Tengah Kode Pos 53274 – Indonesia

Telp       : (0282) 695407

WA        : 0813-4059-0166

Email    : informatika@unugha.id

Peta Lokasi